News Update :
Home » » Hasil Pengumuman SBMPTN 2014

Hasil Pengumuman SBMPTN 2014

Penulis : Unknown on Wednesday, July 16, 2014 | 3:08 AM

 

Cara Cek Hasil SBMPTN 2014


Hasil Pengumuman SBMPTN 2014. Bagi Anda yang telah menjalani ujian tulis dan keterampilan SBMPTN pada 17-19 Juni lalu, kini saatnya melihat pengumuman hasil tes.

Cara Cek Hasil SBMPTN 2014 Dilansir dari laman SBMPTN (Selasa, 15/7/2014), hasil ujian bisa dicek peserta secara online melalui laman http://www.sbmptn.or.id.

Panitia SBMPTN 2014 rencananya akan mengumumkan hasil ujian pada Rabu, 16 Juli 2014.  Pengumuman ini bisa diakses serentak mulai pukul 17.00 WIB.

Setelah pengumuman, tahapan selanjutnya adalah registrasi ke kampus masing-masing. Ketika melakukan registrasi, calon mahasiswa harus menunjukkan Kartu Tanda Bukti Pendaftaran SBMPTN 2014 dan mengikuti segala persyaratan dan waktu yang ditetapkan oleh perguruan tinggi negeri (PTN).


Informasi tentang tahapan registrasi ini bisa disimak di laman resmi PTN yang menerima siswa.  SBMPTN 2014 diikuti oleh 664.509 lulusan SMA/sederajat. Mereka bertarung dalam ujian tulis guna meraih satu dari 86 ribu kursi PTN yang disediakan oleh 64 kampus negeri se-Indonesia.

Penyelenggaraan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2014 bertujuan untuk menyeleksi dan memperoleh calon mahasiswa yang memiliki kemampuan akademik guna mengikuti dan menyelesaikan pendidikan di perguruan tinggi sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

SBMPTN juga bertujuan untuk memberi peluang bagi calon mahasiswa untuk memilih lebih dari satu PTN lintas wilayah. SBMPTN merupakan pola seleksi yang dilaksanakan secara bersama oleh seluruh Perguruan Tinggi Negeri dalam satu sistem yang terpadu dan diselenggarakan secara serentak melalui ujian tertulis.

Selain ujian tertulis, program studi ilmu seni dan keolahragaan juga mempersyaratkan uji keterampilan. Sejalan dengan program pemerintah melalui program Bidikmisi, peserta dari keluarga kurang mampu secara ekonomi dan memiliki prestasi akademik memadai dapat mengikuti SBMPTN tanpa biaya pendaftaran.

Jangan lupa bagi Anda yang mengikuti ujian Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri, untuk melihat pengumuman hasil SBMPTN pada situs http://www.sbmptn.or.id/?mid=13


Sumber : aktualpost.com
Share this article :
Comments
0 Comments

Post a Comment

 
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Copyright © 2011. Info Pendidikan . All Rights Reserved.
Design Template by kwanyar-news | Support by creating website | Powered by Blogger